Sabtu, Mei 25

Keranjang hasil recycle kemasan plastik

yap! setelah sekian lama tidak posting di blog ini, akhirnya saya kembali!! YEAH!

kali ini, saya akan menuliskan langkah-langkah caranya membuat sebuah keranjang hasil recycle barang bekas. metode yang saya kenakan adalah menganyam. sebenarnya, ini tugas saya di sekolah untuk mengikuti UKK praktik di salah satu mata pelajaran. tapi, nggak salah kan kalau saya bagi-bagi ilmu ke kalian? hhehehe. sekarang kita mulai langkah-langkahnya..



contoh gambar keranjang yang sudah jadi dibuat. keren kan? :D

langkah pertama yang harus kalian siapkan adalah plastik kemasan bekas. terserah mau plastik kemasan apa saja. kopi, makanan ringan, atau apapun. kalau sudah terkumpul, potong dua buah sisi yang belum tersobek. setelah itu cuci atau lap kemasan tersebut untuk menghindari kuman-kuman yang ada di sana. setelah itu, keringkan

langkah selanjutnya adalah melipat kemasan tersebut. lipat kemasan tersebut lebarnya kira-kira 2,5-3cm. untuk polanya, anda dapat menyesuaikannya. untuk memperkuat lipatannya, lem dengan menggunakan super glue atau lem UHU atau aibon. jangan memakai lem kayu karena tidak akan menempel.

next, rangkai lipatan-lipatan tersebut menjadi dua satuan. maksudnya, satukan dua buah lipatan keranjang dengan menggunakan lem sebanyak 12 buah. selain menyatukan dua lipatan, kita juga menyatukan empat buah lipatan sebanyak +/- 5 buah juga menyatukan tiga satuan lipatan menjadi satu sebanyak dua buah. ini untuk membuat fondasi awal anyaman juga untuk membuat gagang anyaman itu sendiri.

sekarang kita buat fondasi awalnya dengan cara dianyam.satuan lipatan yang digunakan adalah yang disatukan menjadi dua lipatan kalian bisa cek gambar fondasinya di bawah paragraf ini. anyam sebanyak 5x5 lipatan. polanya bisa anda kreasikan sesuai selera. setelah itu, berdirikan sisi-sisinya, anyam dengan menggunakan satuan lipatan yang sebanyak empat. anyam hingga habis. jika masih ada sisa, tinggal dipotong. wadah anyaman sekarang sudah jadi.

fondasi yang udah jadi
contoh cara nganyambuat wadahnya.

sisa-sisa yang ada di atas itu, semuanya di gunting.

tadi,wadahnya udah jadi, sekarang tinggal gagangnya. cara buatnya siapin dua sambungan lipatan yang tiga, bentuk jadi V. terus, ditengahnya disambungin pake sambungan lipatan yang dua. tiga-tiganya sambung pake lem. terus cara buatnya di kepang. kiri depan ke kanan depan, kanan depan ke kiri depan, kiri depan ke kanan belakang, kiri depan ke kanan belakang, dst. sampe mentok. kalo ada sisa tinggal digunting..

cara ngepang gagangnya
kalau udah selesai, gagang sama wadahnya di tempel pake lem. SELESAI deeeh.. semoga bermanfaat :))

Tidak ada komentar:

Posting Komentar